Sunday, November 8, 2020

Asal Usul Nasi Goreng

Meski nasi goreng sudah tidak asing bagi kita, tapi tahukah anda asal-usul makanan ini?

Nasi goreng ternyata sudah ada sejak ribuan tahun yang lalu, yakni sekitar tahun 4000 Sebelum Masehi. Makanan ini tidak berasal dari Indonesia, melainkan sebagai makanan tradisional masyarakat Tiongkok.

Ide memasak nasi goreng dimulai dari kebiasaan masyarakat Tiongkok yang tidak suka dengan makanan yang sudah dingin dan kecenderungan masyarakat Tiongkok yang sayang membuang nasi sisa. Untuk mengakali agar tidak mubazir, mereka memilih menggoreng kembali nasi yang sisa. Agar tetap enak, nasi sisa digoreng lagi dan ditambahi bumbu, juga isian seperti sayur dan daging. Jadilah nasi goreng. Tidak disangka, ternyata nasi goreng yang dibuat sangat digemari.

Karena rasanya yang lezat, resep masakan nasi goreng pun tersebar, mereka pun dapat memanfaatkan nasi yang sudah dingin. Dengan adanya ide membuat nasi goreng, pemborosan beraspun saat itu sudah ada solusinya.


 

 

No comments:

Post a Comment